Biosafety Cabinet BSC II B2 Mini Prime Batavialab
“PLC (Programmable Logic Controller) dan HMI (Human-Machine Interface) pada unit BSC Mini Prime Batavialab, membuat Downflow dan Inflow menjadi lebih stabil sesuai dengan pengaturan Set Point berdasarkan kalibrasi yang mengacu pada metode uji NSF49”
BSC II B2
Udara Inflow masuk melalui Sash untuk menghalangi udara terkontaminasi keluar memapar manusia yang bekerja menggunakan BSC II B2. Kemudian udara tersebut langsung dibuang ke luar ruangan setelah difilter menggunakan HEPA Filter Exhaust.
Udara Downflow berasal dari udara yang masuk melalui bagian atas BSC yang difilter oleh Pre-Filter dan HEPA Filter untuk kemudian dialirkan ke seluruh Ruang Sampel. Setelah memapar sampel, udara terkontaminasi bergabung bersama udara Inflow untuk langsung dibuang.
Fitur
BSC II B2 Mini Prime dilengkapi dengan LP (Logic Panel) PLC (Programmable Logic Controller) + HMI (Human-Machine Interface) 7” Touchscreen.
Control Function: User login, Downflow dan Inflow Set Point, UVC lamp time set dan on/off, blower on/off, LED lamp on/off, dan pengaturan waktu (jam dan tanggal).
Alarm Function: Alarm air velocity, Alarm HEPA Filter, Alarm Sash, Alarm lampu UVC.
Information Display: User, tanggal dan jam pemakaian BSC, Downflow dan Inflow aktual, usia Filter terpakai, usia lampu UVC terpakai.
Sash digerakkan menggunakan actuator elektrik.
Spesifikasi
Dimensi Luar : 750 (p) x 830 (l) x 2100 (t) mm |
Dimensi Ruang Sampel : 650 (p) x 600 (l) x 550 (t) mm |
Rata-rata Downflow : ≥ 0,25 m/s |
Rata-rata Inflow : ≥ 0,51 m/s |
Display Informasi : Logic Panel PLC + HMI 7” Touchscreen |
HEPA Filter : HEPA Filter H14 untuk Downflow dan Exhaust |
Sterilisasi : Lampu UVC Germicidal 20W*1 Radiasi ≥ 0,040 mW/sq cm |
Lampu Kerja : LED T5 6500K Cool Daylight ≥ 650 Lux |
Material Sash : Tempered Glass Ketebalan 5mm |
Stop Kontak : Mennekes 2 Unit di Dalam Ruang Sampel |
Material Utama : Steel |
Material Ruang Sampel : Stainless Steel 304 |
Finishing : Oven Paint Powder Coating |
Stand : Stand dengan Caster Swivel Polyurethane |
Hasil Pengujian : Hasil pengujian dari lembaga sertifikasi yang sudah terakreditasi dan menggunakan metode uji berdasarkan NSF49 |